Selasa, 14 Desember 2021

PR IPM MA Darul 'Ulum Muhammadiyah Galur Semangat Galang Donasi Korban Erupsi Semeru

 

Pimpinan Ranting Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah MA Darul ‘Ulum Muhammadiyah Galur bersama Lazismu MA Darul ‘Ulum berkolaborasi melakukan aksi galang donasi yang ditujukan bagi masyarakat yang terdampak erupsi Gunung Semeru (14/12/21).



Titik kumpul aksi galang donasi ini yaitu di Madrasah Aliyah Darul ‘Ulum Muhammadiyah Galur. Diikuti oleh 19 siswa yang merupakan kader PR IPM. Aksi ini dimulai dari pukul 09.00 sampai 10.30 WIB. Untuk lokasi yaitu di lingkup Kalurahan Karangsewu. Beberapa titik yaitu Pasar Babrik, perempatan Boro, dan ke rumah-rumah warga sekitar. Tentunya aksi ini sudah mendapatkan izin serta dukungan dari Kepala Desa setempat. Beberapa pesan yang disampaikan Bapak Anton selaku Kepala Desa yaitu tetap menjaga protokol kesehatan, dan dalam aksi ini sifatnya tidak ada pemaksaan.



Tujuan dari aksi ini melatih dan membangun jiwa empati dan kepedulian sosial terhadap saudara kita yang tengah tertimpa musibah. Baik dalam sasaran seluruh siswa dan tenaga pendidik MA Darul Ulum juga memberikan kesempatan kepada masyarakat sekitar untuk bisa menyalurkan infaq terbaiknya. Harapan dari terlaksananya aksi ini, semoga dapat digunakan sebaik-baiknya dan semoga bermanfaat, kata Laela Tahani yang merupakan kader PR IPM .



Aksi yang telah berjalan kurang lebih 1,5 jam ini dapat mengumpulkan hasil donasi dengan total Rp 3.103.000. Uang yang sudah terkumpul ini selanjutnya akan diserahkan ke KL Lazismu Kulon Progo. Harapan kami semua, semoga amal para penyalur infak dalam penggalangan dana atau seruan aksi Gunung Semeru ini diberkati dan diterima, serta penyalur infak akan dilimpahkan rezekinya dan dimudahkan urusannya oleh Allah swt. (annisa)

Read More

Jumat, 10 Desember 2021

PKKM MA Darul 'Ulum Muhammadiyah Galur : Sebagai Momentum Evaluasi Kinerja Madrasah

 

Gambar 1. Saat berlangsungnya pembukaan PKKM

Kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah atau disingkat dengan PKKM di MA Darul ‘Ulum Muhammadiyah Galur telah dilaksanakan, Jum’at (10/12). Penilaian ini dilaksanakan oleh pengawas dari Kementrian Agama Kabupaten Kulon Progo yaitu Hj.Kalimah, S.Ag, MA. Berlangsung dari pukul 08.00 sampai 10.30 WIB, dibuka oleh Ibu Dra.Sumiarsih dalam mengawali acara ini, kemudian dilanjut sambutan dari Bapak Didin Saprudin, S.Pd.I, M.Pd selaku Kepala Madrasah. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa dalam PKKM ini kami semua telah menyiapkan dengan semaksimal mungkin, jika masih banyak kekurangan kami mohon bimbingannya. Dilanjut kemudian sedikit pengantar dan arahan dari pengawas. Hj. Kalimah, S.Ag, MA dalam pengantarnya bahwa PKKM ini tidak hanya sekadar menilai tetapi lebih kepada berbagai masukan untuk madrasah supaya lebih baik ke depannya.

Gambar 2. Seluruh Guru dan Karyawan saat mengikuti PKKM

Tujuan Penilaian Kepala Madrasah juga disampaikan oleh pengawas dalam pengantarnya, yaitu

  1. menjaring informasi bahan pengambilan keputusan dalam penetapan efektif atau kurang efektifnya kinerja kepala madrasah
  2. meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja kepala madrasah
  3. menghimpun informasi sebagai dasar untuk pengembangan keprofesian berkelanjutan,
  4. menjamin objektivitas pembinaan kepala madrasah melalui sistem pengukuran dan pemetaan kinerja kepala madrasah 
  5. menyediakan informasi sebagai dasar dalam sistem peningkatan promosi dan karier kepala madrasah serta bentuk penghargaan lainnya dan
  6. menentukan nilai kinerja kepala madrasah sebagai dasar untuk penetapan angka kredit dan pengembangan keprofesian berkelanjutan.

Dalam PKKM ini, terdapat enam komponen penilaian tugas utama kepala madrasah yang dinilai. Komponen tersebut di antaranya : Kepribadian dan Sosial, Usaha Pengembangan Madrasah, Pelaksanaan tugas Manajerial, Pengembangan Kewirausahaan, Supervisi kepada Guru dan Tenaga Pendidik, dan Hasil Kinerja Kepala Madrasah.

Gambar 3. Saat berlangsungnya penilaian setiap komponen

Proses penilaian berlangsung dengan lancar dan tertib, semua tim dari berbagai komponen telah maju ke depan. Selama berlangsungnya penilaian, tentunya disampaikan berbagai catatan dan evaluasi oleh penilai terkait apa yang dinilai di setiap komponennya. Beberapa hal disampaikan oleh penilai untuk dibenahi supaya ke depan lebih baik lagi.


Penilaian semua komponen telah selesai dan dilanjut penutupan. Ditutup oleh Ibu Dra. Sumiarsih selaku Waka Kurikulum, beliau menyampaikan bahwa apa yang kami laporkan dan kami kerjakan untuk PKKM hari ini telah kami persiapkan semaksimal mungkin, dan berharap mendapat hasil yang terbaik. Pada saat ini, penilai juga sangat mengapresiasi atas kinerja dan kekompakan tim dalam menyiapkan berbagai dokumen. Kegiatan PKKM ini kami akhiri dengan sesi foto bersama seluruh guru karyawan dan penilai. (annisa)

Gambar 4. Sesi foto bersama di penghujung acara


 

 

 

 

Read More

Kamis, 09 Desember 2021

Serunya Peringatan Hari Guru Nasional di MA Darul 'Ulum Muh. Galur


          Peringatan Hari Guru Nasional diperingati hari Kamis,25 November 2021.Peringatan hari Guru di selenggarakan di MA Darul Ulum Muhammadiyah Galur

           Dalam acara peringatan Hari Guru, sekolah mengadakan perlombaan dan outbound. Perlombaan diantaranya membuat surat dan membaca puisi. Selain itu, juga diadakannya outbound

            Outbound diadakan secara berkelompok. Setiap kelompok beranggotakan 5 s/d 7 orang. Di dalamnya banyak sekali permainan,seperti estafet karet, estafet air, estafet tepung, memenuhi air di pipa yang sudah di lubangi, dan bowling. Nantinya setiap kelompok yang telah menyelesaikan misi dari setiap lomba, akan mendapatkan bintang

           Yang pertama adalah lomba membuat surat untuk guru yang diikuti oleh seluruh siswa MA Darul Ulum. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 22-24 November 2021. Penilaian tersebut diambil dari yang terkreatif dan menarik. Pengumuman perlombaan diumumkan pada tanggal 25 November 2021 setelah outbound berlangsung. Juara 1 di menangkan oleh Shovi Novitasari, juara 2 dimenangkan oleh Dini Hanifah, dan juara 3 oleh Ulya Nur Rohmani.

          Lomba yang kedua adalah lomba baca puisi. Baca puisi hanya perwakilan dari setiap kelas. Setiap pemenang akan mendapatkan hadiah sesuai dengan urutan pemenangnya. Juara 1 dimenangkan oleh perwakilan kelas 12 Mipa yaitu Laila Nur Faiza, juara 2 dimenangkan oleh perwakilan kelas 11 Mipa yaitu Sri Novianti,vdan juara 3 di menangkan oleh Adiba Kanza A.P.I dari perwakilan kelas 10 Mipa.Kita juga dapat persembahan puisi dari bapak Sabariman,S.Pd I dan ibu Nur Setyowati,S.Pd.

           Outbound kali ini sangat seru dan asik.Tidak terlalu monoton dan seru.Outbound ini mengandung hikmah seperti melatih  kekompakan dan kerja sama antar tim,mengatur stategi,dan melatih keaktifan dan ketangkasan para siswa


*PR IPM MA DU 2021/2021

*Peringatan Hari Guru Nasional

*MA Darul Ulum Muhammadiyah Galur

















Read More